Hasil imbang Liverpool saat tandang ke Crystal
Palace merupakan pukulan telak bagi fans The Reds. Banyak yang masih tidak
percaya dengan hasil semalam, setelah Liverpool unnggul 3:0, tapi dalam waktu
pertandingan kurang dari 20 menit, Liverpool dihantam dengan 3 gol. Tim asuhan
Brendan Rodgers mendapat pelajaran sangat berharga dari Crystal Palace. Bahkan Suarez terlihat terpukul saat menerima hasil pertandingan dinihari tadi.
Suarez menangis saat peluit akhir dibunyikan (sumber) |
Tentu hasil ini semakin membuat Man. City lebih
beruntung, karena dengan poin 4 saja mereka cukup menjadi juara Liga Inggris
(selisih gol City lebih baik daripada Liverpool). Mungkin City sedang di atas angin,
tapi ada juga sebenarnya beban yang harus mereka selesaikan. Selama belum
menang, mereka juga belum mendapatkan apapun. City, Liverpool, dan Chelsea
masih mempunyai kesempatan juara saat ini. Kecuali jika Kamis dinihari nanti
City menang, praktis yang berpeluang juara tinggal 2 tim (City dan Liverpool),
karena poin Chelsea sudah tidak bisa mengejar.
Ada kemiripan Liga Inggris dengan Liga Spanyol
menjelang akhir kompetisi ini, di Spanyol; Real Madrid dan Barca sama-sama
imbang, dan pemuncak klasemen sementara A. Madrid terjungkal dikandang Levante.
Sedangkan di Inggris, Chesea dan Liverpool tertahan oleh lawan-lawannya,
sedangkan City belum main. Ada kemungkinan dia kalah walau banyak prediksi dia
akan menang karena main di kandang sendiri. Tapi ingat sepakbola selalu ada
kejutan.
Bagi saya [pendukung Liverpool], cukup banyak mendapat
kiriman di BBM dan WA yang ikut mengulas dan mengucapkan duka atas hasil imbang
Liverpool. Salah satu yang mengucapkan ikut prihatin malah “bos” kerjaan yang
mengurusi Jurnal. Beliau menyampaikan ke saya kalau beliau ikut prihatin.
Salah satu pesan dari big boss kerjaan |
Jadi, walau Liverpool imbang semalam, minimal
saya mendapat pelajaran. Saatnya saya dan Kopites Indonesia bisa menahan emosi
untuk tidak termakan hujatan dari fans lain. Jika kita bisa menahannya, mungkin
itu adalah sesuatu yang sangat berharga bagi kita. Oya, saat Liverpool imbang
dinihari tadi ternyata saya baru sadar kalau “bos” jurnalku juga pecinta
Liverpool.
Baca juga postingan yang lainnya
pelajaran bagus.. harus bisa menahan emosi, jangan mudah termakan hujatan orang lain, apalagi hanya karena pikiran negatif..
BalasHapusEmm kapan jersey Liverpoolnya dipakai lagi? :-)
Hapus#YNWA